Peduli Dampak Pandemi Covid-19, Lenovo Indonesia Bersama YSRI Salurkan 1.000 Paket Pangan untuk Sekolah dan Rumah Yatim

LINGKARBEKASI.COM – Sebagai bentuk kepedulian terhadap dampak pandemi Covid-19, produsen laptop ternama Lenovo Indonesia menyalurkan sebanyak 1.000 paket pangan (sembako) untuk sekolah-sekolah dan rumah yatim di beberapa daerah, bersinergi dengan Yayasan Sekolah Rakyat Indonesia (YSRI).
.
Secara simbolis pemberian 1.000 paket bantuan tersebut berlangsung di Sekolah Rakyat Ancol (SR Ancol), JL. Lodan Ancol Timur Pademangan – Jakarta Utara, dengan protokol kesehatan yang ketat, Jum’at (3/9/2021), dihadiri oleh perwakilan sekolah dan rumah yatim dari beberapa daerah.
.
Kordinator SR Ancol, Bambang Sasongko menyampaikan ucapan terima kasih atas bantuan yang diberikan oleh Lenovo Indonesia, yang dalam kegiatan tersebut bekerjasama dengan Yayasan Sekolah Rakyat Indonesia (YSRI).
.
“Kami atas nama SR Ancol mengucapkan terima kasih kepada Lenovo Indonesia, atas bantuan paket pangan di masa pandemi, ini sangat membantu dan bermanfaat buat kami,” katanya.
.
“Semoga Lenovo Indonesia semakin maju dan berkembang,” lanjutnya.
.
Sedangkan dari pihak YSRI sekaligus mewakili Lenovo Indonesia, Eko Hadi mengatakan,”Dampak Covid -19 yang telah begitu banyak merugikan semua pihak. Hingga kemudian meningkatnya jumlah pengangguran dan juga kesulitan warga dalam melakukan pemenuhan kebutuhan hidupnya, khususnya makanan. Para orang tua berjuang keras menghadapi masalah ekonominya termasuk untuk menghidupi anak-anak mereka yang masih bersekolah, Lenovo memiliki focus CSR yang bergerak di bidang Pendidikan (Education), seperti halnya program kerjasama Lenovo Indonesia dan YSRI ini yaitu penyaluran 1.000 paket pangan untuk sekolah dan rumah yatim.”
.
Dalam pelaksanaan penyaluran 1.000 paket sembako ke sekolah dan rumah yatim, SRI akan melakukan pengontrolan langsung, ke tempat-tempat tertuju.
.
Detail sekolah dan rumah yatim yang menerima bantuan dari Lenovo Indonesia adalah sebagai berikut :
SMP TERBUKA SEKOLAH RAKYAT ANCOL (150 paket), SMP TERBUKA SEKOLAH ANGKASA (100 paket), SMA SEKOLAH RAKYAT (100 paket), SMP HARAPAN BANGSA (100 paket), SMP AL BINA (50 paket), SLB HARAPAN IBU (70 paket), SLB CEMPAKA (50 paket), SLB MAKNA BAKTI (50 paket), SLBN 3 JAKARTA (130 paket), BENUR BANGSA (75 paket), RUMAH YATIM PEDULI NUTANI (75 paket) dan RUMAH YATIM SABILUL (50 paket).