LINGKARBEKASI.COM – Ketua DPRD Kota Bekasi, Chairoman J. Putro, mengapresiasi KoSPE sebagai Koperasi Syari’ah yang mampu eksis pada masa pandemi.

Kamis (20/01/2022) pada RAT KoSPE ke 10 yang digelar di Hotel Amaroossa Grande, Kota Bekasi. Pria yang kerap disapa Bang Choi menyampaikan perihal ketangguhan menghadapi pandemi bukanlah suatu hal yang mudah bagi lembaga usaha maupun koperasi yang mampu survive dari hantaman pandemi Covid-19 selama 2 tahun berturut-turut ini.
“KoSPE menunjukan satu performa, justru ditengah kesulitan masa pandemi, namun tumbuhnya karakter adaptif, inovatif dan tentunya keikhlasan serta keyakinan untuk bisa survive mampu melahirkan, kinerja yang seperti ini,” ujar Bang Choi dihadapan pengurus dan anggota KoSPE.
Menurut Chairoman, mengutip hasil dialognya dengan Ketua Dewan Pengawas Syariah KoSPE, Nur S Buchori, koperasi syari’ah yang berbasis koperasi konsumen ini berhasil membukukan omsetnya sekitar 6 milyar, dengan Sisa Hasil Usaha (SHU) sebanyak hampir 500 juta.
“Ini tentunya tidak mudah untuk menghasilkan kinerja seperti ini, dan saya yakin bahwa ini pun karena soliditas dan kesatuan yang memang menjadi value dari Koperasi,” Chairoman menambahkan.
Lelaki dengan ciri khas ber-outfit casual ini menyampaikan bahwa, koperasi hari ini sekalipun menjadi prinsip nilai kebangsaan kita sebagai sokoguru ekonomi, tetapi masih jauh, seakan menjadi mimpi yang berkepanjangan. Koperasi yang memang menghadirkan kesejahteraan bagi anggotanya, sejatinya menjadi instrumen yang paling efektif untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat Indonesia.
Chairoman juga menyampaikan, kenyataan yang kita hadapi saat ini dan melihat realita yang ada kelihatanya tidak memihak dengan koperasi, sulitnya untuk menjangkau permodalan, tersendat-sendatnya untuk memberikan kapasitas managerial mereka, sulitnya juga mengakses jalur distribusi maupun marketing, sehingga menyebabkan tidak banyak koperasi yang eksis.
“KoSPE mudah-mudahan menjadi salah satu wujud keteladanan, sebuah koperasi yang survive dengan 600 anggotanya, saya mengapresiasi kepada seluruh pimpinan KoSPE, kepada Ustadz Bagus Hernowo, Ustadz Aminto dan Agus Suprianto mampu memberikan hasil usaha menjadi milik bersama,” ujarnya.
Ketua DPRD Kota Bekasi ini juga menyampaikan apresiasinya dengan tulus pada acara raker KoSPE ke 10 yang dilaksanakan secara hybrid, dihadiri oleh anggota koperasi baik online maupun offline.
“Maka apresiasi yang tulus kami sampaikan kepada seluruh pengurus maupun direktur dan anggota KoSPE. Mudah-mudahan tidak hanya hari ini, tantangan besar masih menunggu, yaitu era digitalisasi, kita berhadapan dengan berbagai platform yang menawarkan berbagai kelebihan maka KoSPE mudah-mudahan bekerjasama dengan berbagai lembaga, memanfaatkan berbagai peluang yang ada, sehingga platform yang ada ditambah dengan kedekatan keunggulan syariah, mudah-mudahan bisa menghasilkan inovasi yang baru, inovasi yang memberikan keyakinan kepada kita bahwa value Islam, value yang menghadirkan keadilan dan kesejahteraan, InsyaAllah akan menjadi ujung tombak tampilnya koperasi yang diidam-idamkan,” pungkas Ketua DPRD Kota Bekasi memberikan apresiasinya. (RAM)