Sah! LAZ Bunyan Tandatangani Mou Dengan IZI Untuk Kelola Dana Zakat Infaq dan Shodaqoh

Untuk mengoptimalkan penerimaan Zakat Infaq dan Shodaqoh, Lembaga Amil Zakat (LAZ) Bunyan menggandenng Insiatif Zakat Indonesia (IZI) untuk bermitra.

ppdb2025

Penandatanganan MoU oleh Direktur LAZ Bunyan Ust Uus Mauludin dan IZI berlangsung di Sekolah Bunyan Indonesia, Telajung, Cikarang Barat, Jumat (2/8/19) pagi.

“Selama ini penerimaan Zakat Infaq Shodaqoh cukup potensial, namun belum dikelola secara serius, padahal diluar sana banyak yang sangat memerlukan bantuan,” kata Ust Uus.

“Selain itu juga kita butuh lembaga semacam IZI untuk menaungi LAZ Bunyan disisi legalitas,” lanjutnya.

Selain penandatangan MoU, pihak IZI juga memberikan training tentang administrasi penerimaan ZIS yang dilakukan secara online. Pihak LAZ Bunyan optimis dalam 5 bulan kedepan, sampai Desember 2019 penerimaan dana ZIS akan lebih optimal, transparan dan terdistribusi dengan baik, sebagaimana disampaikan Ust Uus Mauludin.