LINGKARBEKASI- Pengurus PAC Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kec. Bantar Gebang bersama Teman Sholihin( TS) relawan Politisi PPP. H. Sholihin menyisir dan turun langsung ke masyarakat. Hari ini, mereka membagikan makanan berupa nasi kotak untuk para jamaah Masjid Al Istiqomah RT 02 RW 05 Kelurahan Sumur Batu, Bantar Gebang.
Pembagian nasi kotak tersebut sebagai bentuk ekspresi pada Jumat yang kemudian dikenal dengan sebutan “Jumat Berkah”. Mereka membagikan nasi kotak tersebut dengan meminta para jamaah untuk membawanya pulang yakni tidak makan di area tempat ibadah.
Penasehat TS yang sekaligus Ketua PPP Kota Bekasi, H. Sholihin, menegaskan acara Jumat Berkah yang digelarnya sebagai upaya untuk membantu masyarakat terutama para jamaah pada masa kondisi negara belum kembali normal.
“Jumat Berkah bagi kita yang beragama Islam tentu menjadi spirit tersendiri untuk selalu menebar kebaikan dan memperbanyak ibadah, sehingga dapat meraih keberkahan berlipat,” jelas Sholihin yang biasa dipanggil Gus Shol itu, Bekasi 06/08/2021.
Ia menyadari, saat ini masyarakat masih merasakan dampak dari pandemi yang belum reda juga. “Pandemi juga belum reda, maka harapan kami, nasi kotak walaupun sekadarnya diharapkan bisa membantu untuk para umat sekitar,” sambung Gus Shol.
Lalu ia bercerita masa meledaknya pandemi tahun kedua, warga Kota Bekasi, menurutnya, merasakan betul lonjakan tersebut. Sehingga banyak warga yang harus melakukan Isolasi Mandiri (Isoman).
Ekonomi pun, lanjut Anggota DPRD Kota Bekasi itu, melorot dan warga juga terkena dampak. Sehingga, banyak warga tidak masuk kerja dan berdiam diri di rumahnya.
“Saya menyadari betul dan ikut merasakan bagaimana ekonomi warga stagnan. Warga sekitar saya banyak yang tidak masuk kerja, sehingga pemasukan mereka menurun,” pungkas Gus Shol.