LINGKARBEKASI.COM – Ketua DPRD Kota Bekasi, Chairoman J. Putro dorong Gerakan Pramuka Kota Bekasi bangun karakter Patriot generasi muda. Pembangunan karakter adalah kunci di tengah maraknya degradasi moral para remaja.
Hal ini ia sampaikan usai acara pelantikan Majelis Pembimbing Cabang (Mabicab), Kwartir Cabang (Kwarcab), dan Lembaga Pemeriksa Keuangan (LPK) Gerakan Pramuka Kota Bekasi masa bakti 2021-2026 yang digelar di Balai Patriot Kota Bekasi, Senin (15/11/2021)
“Gerakan Pramuka mengajarkan tentang leadership kepemimpinan, harus juga berdampak dalam membangun karakter Patriot bagi generasi muda di Kota Bekasi,” ungkap Chairoman.
Chairoman yang juga dilantik sebagai Wakil Ketua (Mabicab) Gerakan Pramuka Kota Bekasi menyampaikan perlunya penyesuaian kurikulum Kepramukaan yang dapat menjawab tantangan zaman.
“Saya harap kurikulum Ke-Pramukaan dapat menyesuaikan dengan kemajuan teknologi di era digital, tanpa meninggalkan kearifan lokal serta nilai-nilai dasar kepramukaan”, tambahnya.
“Semoga dengan dilantiknya dan dikukuhkannya kepengurusan baru ini dapat membawa Gerakan Pramuka Kota Bekasi menunju lebih baik,” tutupnya.
Perlu diketahui acara pelantikan ini dipimpin langsung oleh Ketua Kwarda Gerakan Pramuka Provinsi Jawa Barat, Atalia Praratya Ridwan Kamil.
Sementara itu Wali Kota Bekasi, Rahmat Effendi menjabat sebagai Ketua Majelis Pembimbing Cabang (Mabicab) periode 2021-2021, Ade Puspitasari sebagai Ketua Kwarcab periode 2021-2026, dan Ketua LPK Kwarcab Kota Bekasi dijabat oleh H. Kartama. (alwan)